EVALUASI SISTEM AKUNTANSI PENGGAJIAN DAN PENGUPAHAN PADA PT. HASTA WERDHI EXPRESS DI DENPASAR

Indrayana, I Nyoman (2009) EVALUASI SISTEM AKUNTANSI PENGGAJIAN DAN PENGUPAHAN PADA PT. HASTA WERDHI EXPRESS DI DENPASAR. Undergraduate thesis, Universitas Warmadewa.

[img]
Preview
Text
BAB1.pdf

Download (63kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB2.pdf

Download (129kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB3.pdf

Download (52kB) | Preview
[img] Text
BAB4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (81kB)
[img] Text
BAB5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (203kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (41kB) | Preview
[img] Archive
LAMPIRAN.zip
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini berjudul “Evaluasi Sistem Akuntansi Penggajian dan Pengupahan Pada PT. Hasta Werdhi Express di Denpasar”. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Apakah pelaksanaan sistem akuntansi penggajian dan pengupahan pada PT. Hasta Werdhi Express di Denpasar sudah memadai atau belum. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mengevaluasi memadai atau belum penerapan sistem akuntansi penggajian dan pengupahan di PT. Hasta Werdhi Express di Denpasar. Variabel yang dianalisis di dalam penelitian ini adalah sistem akuntansi penggajian dan sistem akuntansi pengupahan. Jenis data yang dianalisis berupa data sekunder yang bersifat kualitatif. Adapun teknik analisis yang digunakan adalah teknik analisis kualitatif deskriptif komparatif. Dari hasil analisis yang dibahas mengenai dokumen-dokumen, catatan-catatan akuntansi, fungsi yang terkait, jaringan prosedur, unsur-unsur pengendalian intern serta bagan alir dokumen. Dimana perlu mengadakan pemisahan fungsi dan tugas antara pembuat daftar gaji atau daftar upah karyawan dengan fungsi pencatat daftar absensi karyawan, yaitu fungsi pembuat daftar gaji dan upah dilakukan oleh sekretaris dan fungsi pembuat absensi dilakukan oleh bagian personalia. Formulir yang digunakan belum lengkap seperti daftar gaji, slip gaji, bukti kas keluar, rekapitulasi daftar gaji hanya dibuat rangkap satu sehingga masih kurangnya pengawasan bagian-bagian yang terkait seperti bagian accounting, bagian kasir dan bagian personalia sehingga dapat terjadi penyelewengan yang mungkin terjadi di dalam penggajian dan pengupahan karyawan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: evaluasi, akuntansi, penggajian, pengupahan
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Economic > Accounting
Depositing User: wija ukir
Date Deposited: 19 May 2016 06:18
Last Modified: 19 May 2016 06:18
URI: http://repository.warmadewa.ac.id/id/eprint/83

Actions (login required)

View Item View Item